Nanda, Mahasiswa Rias, Sabet Emas di World Skills Asean Competition 2012

Bendera Merah Putih berkibar di ajang World Skills Asean Competition 2012 di JCC Jakarta. Dari 23 mata lomba, Indonesia berhasil menyabet 19 emas, salah satunya disumbangkan oleh srikandi Tata Rias dan Kecantikan FT UNY, Nanda Novita Sari dari bidang Beauty Therapy setelah menyisihkan kontingen lain dari Vietnam, Filipina, Malaysia, Singapura, dan rekan senegaranya sendiri (15-17/11/2012).

Lomba yang berlangsung selama dua hari ini berlangsung secara maraton. Hari pertama melombakan Facial Electrik, Make-up dan Face/Body Painting sedangkan hari kedua melombakan Body Massage dan Pencabutan Bulu, lalu hari ketiga Hot Stone, Pedicure, dan Nail Art yang dilombakan. Nanda berhasil unggul dari seluruh kategori lomba yang ditandingkan. Juri lomba Beauty Therapy yang terdiri dari masing-masing negara mengakui kehebatan Nanda dalam semua kategori.

Setiap usai lomba, Nanda mengaku cemas karena merasa hasil kerjanya kurang sempurna serta melihat peserta dari negara-negara tetangga yang cukup tangguh. "Lawan-lawannya sangat berat, terutama Singapura dan juga Vietnam yang sangat bagus di nail art-nya" pungkas Nanda dengan senyum terus mengembang.

Namun, kecemasan itu sirna seketika pada malam 19 Nopember dimana merah putih didadanya yang berhasil berkibar di podium pertama. Ditemui terpisah, Elok Novita, dosen pembimbing Nanda dari Program Studi Tata Rias dan Kecantikan FT UNY, mengungkapkan rasa bangga dan harunya. "Bangga karena Nanda belajar dari nol, spesialisasi yang dimilikinya ada di tata rambut, tapi yang dilombakan di ajang  World Skills Asean Competition ini adalah kulit”ungkapnya.

“Nanda seorang pembelajar yang baik dan pejuang yang keras, dia mau belajar siang malam, saya dan Nanda sering bergantian ke rumah masing-masing untuk mengajari Nanda tentang kecantikan kulit ini, di luar jam kuliah”, kenangnya.

“Sangat mengharukan dan pada akhirnya seluruh usaha keras Nanda dan segenap pembimbing tidaklah sia-sia", ujarnya bersemangat.

Sebenarnya kemenangan Nanda ini sudah banyak diprediksi bahkan oleh para pengunjung dan pemerhati beauty theraphy. Salah satu pengunjung sekaligus model yang sering digunakan sebagai model beauty therapy mengungkapkan keyakinannya bahwa Nanda yang akan keluar sebagai juara pertama. "Saya menjagokan Nanda yang dapat emas karena pekerjaan yang diakukan Nanda sangat rapi dan dia juga sangat tenang. Disamping itu juga dia mempunyai karakter dan kepribadian yang baik, dia santun dan low profile," akunya jujur.

Dengan kemenangan ini, Nanda dijadualkan akan mengikuti lomba pada level yang lebih tinggi -level dunia- pada ajang World Skills Competition di Jerman pada 2013 nanti. Sementara ajang World Skills Asean Competition (tingkat Asean) selanjutnya akan digelar di Vietnam tahun 2014. (adj)