Pemberian Penghargaan Bagi Mahasiswa Berprestasi Fakultas Teknik UNY tahun 2023

Penyerahan penghargaan kepada seluruh mahasiswa berprestasi di Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) dilaksanakan pada hari Senin, (20/11/2023) di Aula FT UNY. Penyerahan penghargaan bagi mahasiswa berprestasi FT UNY diserahkan langsung oleh Dekan FT UNY, didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni FT UNY. Pemberian penghargaan ini adalah bentuk apresiasi kepada para mahasiswa yang telah menunjukkan dedikasi, ketekunan, dan keunggulan dalam setiap langkah mereka. Ini adalah momen untuk merayakan pencapaian mereka, yang tidak hanya mencerminkan keberhasilan akademis, tetapi juga dalam kegiatan ekstrakurikuler, dan kontribusi positif mereka terhadap lingkungan sekitar.

Dekan FT UNY, Prof. Dr. Mutiara Nugraheni, S.TP., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan pemberian penghargaan ini selain untuk mengapresiasi capaian yang telah diperoleh mahasiswa tetapi juga untuk memberikan semangat untuk terus berkembang dan berprestasi di masa depan.

Penghargaan ini diberikan kepada 347 mahasiswa FT UNY dari semua prodi di FT UNY. Penghargaan ini  terdiri dari beberapa kategori, yang terdiri dari kategori internasional, nasional dan regional. Adapun kategori internasional berjumlah 134 prestasi capaian kejuaraan, kategori nasional sebanyak 532 prestasi capaian kejuaraan dan 129 prestasi capaian kejuaraan untuk kategori regional. Dalam penerimaan penghargaan ini, satu orang mahasiswa bisa memiliki lebih dari satu capaian penghargaan.